Kapolsek Trimurjo Gelar “Jumat Curhat” Di Kelurahan Trimurjo

banner 468x60

Kecamatan Trimurjo — Dalam rangka menjalin komunikasi dan silaturahmi yang baik, dekat dengan masyarakatnya, jajaran Polsek Trimurjo Polres Lampung Tengah, kembali menggelar “Jum’at Curhat” di Aula Kelurahan Trimurjo jln: Arjuna No 495 Trimurjo Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah. Jum’at, 23/06/2023.

Kegiatan yang dikemas dengan duduk bersama dari Kepolisian dan seluruh elemen masyarakat, se- Kecamatan Trimurjo, Kapolsek Trimurjo IPTU Rihamuddin Nur, SH.MH mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya,S.I.K.,M.Si ketika dalam sesi tanya-jawab mendengarkan langsung aspirasi masyarakat yang menjadi keluh kesah khususnya situasi Kamtibmas diwilkum Polsek Trimurjo.

Hadir dalam giat tersebut Kabiro reskrim Polres Lamteng AIPTU Heri Barzani S.Pd, Jajaran Polsek Trimurjo, Danramil 411-04/Trimurjo, Sekcam Trimurjo, Lurah Trimurjo beserta staf Kelurahan, toga, toda dan tomas setempat.

Kapolsek Trimurjo IPTU Rihamuddin Nur menjelaskan dalam sambutannya di “Jumat Curhat” tidak ada tempat atau ruang melakukan tindak kejahatan sejengkal tanah pun yang aman bagi pelaku tindak kriminal di Lampung Tengah khususnya diwilkum Polsek Trimurjo, kepada masyarakat juga harus berhati-hati dalam memarkirkan motor nya dihalaman rumah, setelah masuk rumah dalam waktu beberapa detik hilang motor nya, artinya itu yang beranggapan aman-aman saja namun sebenarnya tidak aman, makanya dalam kesempatan ini kita saling berkoordinasi, berkolaborasi dan saling memberikan informasi, pintanya IPTU Riham.

Beberapa waktu yang lalu, sambungnya Riham, “telah terjadi kejahatan jalanan di jalan raya Kampung Tempuran 12A dan itu korbannya rata-rata perempuan karena pelaku menilai bahwa perempuan itu lemah dan terbukti bahwa korbannya rata-rata benar perempuan”, ujarnya.

Dari pengamatan kami bahwa pengendara memakai tas selempang dan itu yang mengundang/memancing pelaku tindak pidana, mohon maaf lanjutnya IPTU Riham yang seharusnya kaca Spion untuk melihat belakang malah dipergunakan untuk melihat wajahnya sendiri, ungkapnya.

Kemudian pada sesi tanya jawab, beberapa hal menjadi curhatan warga diantaranya Dwi dari Trimurjo yang mempertanyakan tentang rambu-rambu jalan, zebra cross dan lampu jalan di Dam Trimurjo dan Dam Simbarwaringin, dimana setiap pagi jam sekolah ramai diseberangi anak sekolah SMP Negeri 02 Trimurjo yang langsung dijawab oleh jajaran Satlantas Polres Lampung Tengah, dirinya merespon atas pertanyaan tersebut dan akan disampaikan ke Kasat lantas nya.

“Ya, nanti akan kami sampaikan ke pimpinan kami dan terimakasih atas informasinya”, terangnya Budi Santoso.

Ditempat yang sama, salah satu warga ketika dimintai keterangan maksud dan tujuan “Jumat Curhat” menyampaikan harapanya kepada pihak Polsek Trimurjo untuk lebih memperhatikan aspirasi masyarakat dan meningkatkan kesiapsiagaan dalam memberikan pengamanan dan patroli malam di wilayah hukum Polsek Trimurjo”, harapnya.

Dibagian akhir IPTU Riham juga meminta dukungan peran serta seluruh elemen masyarakat agar turut serta menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif diwilkum Polsek Trimurjo Polres Lampung Tengah dengan mentaati kegiatan hajatan dengan hiburan orgen tunggal selesai batas waktu pukul 21.00 WIB”, pungkasnya.

(Red)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *