Penyerahan Sertikat Masal Di Sambut Gembira Oleh Warga Kalilembu

 

Pekalongan-jejakperistiwa.online
Pembagian sertifikat masal atau PTSl desa Kalilembu kecamatan Karangdadap kabupaten Pekalongan  disambut antusias warga , dengan dihadiri dari BPN , Polsek Karangdadap juga pihak kecamatan turut memantau langsung jalanya proses penyerahan sertifikat tersebut , 5/7/23 .
Dalam sesi acara itu sempat nampak begitu ramai warga yang datang guna pengambilan sertifat sesuai undangan yang telah di sebarkan sebelumnya , karena begitu banyak warga yang datang sehingga ruas jalan sepanjang balai desa padat kendaraan terparkir namun tidak mengganggu pengguna jalan lain .
Kepala desa ( Muhammad Hadi Faruqi )  dalam kata sambutanya mengatakan , rasa syukur kita panjatkan kepada Tuhan , karena program yang selama ini ditunggu tunggu masyarakat  seduh 90 persen selesai sisanya nunggu , karena program PTSl ini juga masih berjalan , semoga dengan selesainya persertifikatan masal ini benar benar bisa membantu warga dapat memiliki hak tanah secara sah dengan biaya semurah murahnya sesuai dengan peraturan SKB yang ada .
Salah satu warga ketika dikonfermasi awal media jejakperistiwa.online , menuturkan kalau dirinya kini sangat senang dapat sertifikat dengan biaya yang sangat murah , saya senang sekali dapat membuat sertifikat cukup dengan biaya murah sekali , sebelumnya saya merasa tak mungkin dapat membuat sertifikat karena untuk membuat sertifikat mandiri biayanya sagatlah mahal sampai jutaan , makanya sangat berterimakasih pada pemerintah desa yang bisa mencarikan solusi buat orang tak mampu seperti saya , dengan ikut program PTSl ini , terangnya .
Lebih jauh kepala desa menambahkan kepada awak media , kalau hari ini 5/7/23 , sertifikat yang sudah jadi dan dibagikan langsung kepada warga berjumlah 113 sertifikat , sisanya menyusul  karena program belum selesai dan kemungkinan ada susulan pendaftaran dari warga yang belum mendaftarkan tanahnya , untuk target bidang kata kepala desa , di desa Kalilembu tidak banyak sikitar kurang lebih 400 bidang , sebab sudah terkafer di program prona dulu , pungkas kades
Dari awal sampai selesai acara tersebut , terlihat begitu tertip , walaupun warga berjubal namun dari pantauan media terlihat kondusifitas yang terkendali dengan baik , sehingga acara itu berjalan tanpa hambatan apapun .
Gds / wrd

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *