Poltekkes Kemenkes Tanjung Karang Gelar Bimtek Pembentukan Rintisan Posyandu Prima Di Kampung Depokrejo

banner 468x60

Lampung Tengah  —  Poltekkes Kemenkes Tanjung Karang Lampung Gelar Bimbingan Teknis Dan Penguatan Kembali Pembentukan Rintisan Posyandu Prima Di Kampung Depokrejo Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah yang diselenggarakan di Balai Kampung Setempat. Kamis, 26/10/2023.

Acara tersebut di hadiri Kasi PPM  Kecamatan Anwar Sadat mewakili Camat Trimurjo Suparyono, S.IP. MM, Kepala Kampung Depokrejo “Sukidi”, Kepala Puskesmas Simbarwaringin Drg. Dwi Krisnawati bersama tim serta para dosen Poltekkes Tanjungkarang, kelompok wanita tani (KWT) dan kader Posyandu Kampung Depokrejo.

Dalam sambutannya Kepala Kampung Depokrejo “Sukidi” saat pembukaan acara tersebut membeberkan bahwa dirinya selaku Kepala Kampung sangat berterima kasih dengan adanya Bimtek Kader Posyandu Prima tersebut karena dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan pelayanan kesehatan untuk warga Depokrejo.

” Tentu dengan adanya Bimbingan Teknis dan perintisan Posyandu Prima melalui kegiatan pengabdian masyarakat dari Poltekkes ini insyallah kader-kader yang ada di kampung Depokrejo ini semakin meningkat pelayanannya terhadap masyarakat Kampung Depokrejo, yaitu pelayanan terkait kesehatan “, harapnya Sukidi.

Ditempat yang sama , Camat Trimurjo “Suparyono,S.IP” yang diwakili oleh Kasi PPM Kecamatan “Anwar Syadat” menyebutkan, dirinya mewakili Camat Trimurjo meminta maaf dikarenakan Bapak Camat tidak dapat hadir dikarenakan ada kegiatan yang lain,

” tentu pihak Kecamatan Trimurjo sangat mendukung program ini dikarenakan sangat bermanfaat dan dapat meningkatkan kinerja Kader-Kader yang ada di Kampung, khusunya Kampung Depokrejo dengan adanya bimbingan ini tentu kader posyandu dapat semakin meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat terkait kesehatan “, katanya.

Terpisah “Dra. Pudji Rahayu., Apt,M.Kes ” salah satu Dosen Poltekkes sekaligus Ketua tim dari kegiatan tersebut saat diwawancarai awak media menjelaskan , bahwa kegiatan hari ini adalah kegiatan Poltekkes melakukan pengabdian masyarakat yang mana di Fokuskan yang pertama adalah kegiatan Bimbingan Teknis Posyandu Prima dan yang kedua meningkatkan ekonomi masyarakat desa melalui TOGA”, terangnya.

Dirinya menjelaskan bahwa Poltekkes sudah pernah melakukan pelatihan Posyandu Prima untuk tingkat kecamatan pada bulan Maret 2023 di kampung Pujokerto, dan hari ini kita lebih dikhususkan persiapan di lingkup desa sehingga lebih efektif langsung pada nakes, kader dan masyarakat terkait, melalui kegiatan Bimbingan Teknis Dan Penguatan Kembali Pembentukan Rintisan Posyandu Prima di kampung Depokrejo Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah”, ungkapnya.

Dia mengatakan bahwa pihak Poltekkes hari ini mengundang dari beberapa unsur dan masyarakat,

” tentu terlaksananya Posyandu Prima ini butuh dukungan dari masyarakat Depokrejo karena tanpa Suport masyarakat tidak mungkin dapat berjalan. Adapun pemateri atau Narasumbernya adalah dari pihak Puskesmas Simbarwaringin yaitu “Drg.Dwi Krisnawati” beserta jajarannya, tegasnya.

Diwaktu yang sama “Dra.Pudji Rahayu.,Apt,M.Kes ” atau yang akrab disapa Pudji saat disinggung perihal perbedaan Posyandu Prima dan Posyandu biasa dirinya menegaskan kepada awak media bahwa Posyandu Prima ini Kegiatannya hampir sama Puskesmas ada beberapa pelayanan di Puskesmas yang dapat dilakukan di Posyandu Prima misalnya pemeriksaan laboratorium sehingga pada kondisi tertentu masyarakat yang memerlukan pelayanan kesehatan menjadi lebih dekat.

“Jadi masyarakat yang sakit tidak perlu lagi menempuh jarak jauh untuk melakukan pengobatan ke Puskesmas Simbarwaringin, dan cukup ke Posyandu Prima”, pintanya.

Program yang kedua dari Poltekkes terkait meningkatkan ekonomi masyarakat Desa kami sudah melakukan komunikasi dengan kelompok wanita tani (KWT) dan kami melihat KWT di sini di Kampung Depokrejo sangat berkembang, maka kami akan memberikan bantuan bibit Jahe sejumlah 500 batang bibit jahe yang siap tanam,

“tinggal menunggu waktu yang tepat saja, kami berharap ketika nanti tanaman Jahe itu berkembang dan panen sebagian dapat nilai jual dan sebagian dapat diolah dan dimanfaatkan, menjualnya bukan lagi berbentuk jahe tapi sudah diolah sebagai simplisia kering atau minuman yang siap saji misalnya sebagai jahe instan dan lainnya”, pintanya.

Masih kata Pudji, dirinya berharap kedepan untuk pimpinan dan masyarakat yang ada di Kampung Depokrejo dapat mewujudkan kampungnya menjadi percontohan Posyandu Prima di wilayah Sumatra.

“Untuk mencapai itu semua perlu dukungan dari Pemerintah Daerah juga masyarakat. Dan Poltekkes Tanjungkarang siap membantu terlaksananya Kegiatan ini”, tutupnya Pudji.

(Red/*)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *