SAMPANG,jejakperistiwa.online-H Said Abdullah terpilih kembali menjadi Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI periode 2024 – 2029
Terpilihnya Politisi PDIP asal Sumenep dan Dapil Madura ini diprediksi akan memuluskan jalan pembangunan di Kabupaten Sampang,mengingat PDIP merupakan penyokong dan salah satu Partai Politik (Parpol) pengusung Paslon MANDAT Kyai Mamak dan Mas AB pada Pilkada Sampang 2024
Terpilihnya H Said Abdullah ini sempat menjadi bahasan disela sela pertemuan internal dan evaluasi Relawan Blok M (BM) Trunojoyo di Posko 2 yang ada di jalan Trunojoyo kamis 24/10
Hadir pada kegiatan tersebut jajaran Dewan Pembina dan Pengurus inti Relawan BM Trunojoyo
Sebelumnya para petinggi Relawan BM Trunojoyo ini mengucapkan Selamat atas terpilihnya kembali H Said Abdullah menjadi Ketua Banggar DPR RI
“Semoga Amanah dan berkontribusi maksimal terhadap pembangunan di Madura khususnya Kabupaten Sampang,” ujar Ra Faisol Fauzi Ketua Relawan BM Trunojoyo yang diamini Pengurus lainnya seperti Yayan,Slamet Urip,Rofik,Rosidie,Bunda Vivin,H Rofi,H Hosnan,Hj Wad,H Sukri dan H Dawam
Menurut KH Fauzi Bin Zaini selaku Dewan Pembina Relawan BM Trunojoyo bersama RPH Ismail dan KH Abdullah Mansyur,terpilihnya H Said Abdullah ini akan membuka pintu dan menjadi jalan mulusnya pembangunan di Kabupaten Sampang bila Paslon MANDAT menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sampang periode 2024 – 2029
Sebab selain menjadi Parpol koalisi Paslon MANDAT,Kyai Mamak dan Mas AB mempunyai kedekatan emosional dengan Moh Wijdan Ketua Paguyuban Klebun Pantura Sampang Bersatu yang hubungan afiliasinya cukup dekat dengan H Said Abdullah dan jajaran DPC PDIP Sampang
KH Abdullah Mansyur menambahkan,selain itu adanya sejumlah Anggota DPR RI berikut para Menteri dalam jajaran Kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang berasal dari Parpol Koalisi pengusung Paslon MANDAT menjadi kekuatan dalam mendorong maksimalisasi pembangunan di Kabupaten Sampang
Diungkap oleh RPH Ismail,waktu dialog interaktif pada acara Pengukuhan dan Penguatan Tim Pemenangan MANDAT Tingkat Kecamatan Pangarengan sempat ada pertanyaan dari audien bahwa dengan kekuatan apa Paslon MANDAT akan melakukan akselerasi mewujudkan Pembangunan di Sampang,sementara dari sisi kekuatan Anggaran sangat terbatas dan masih ada kewajiban memenuhi cicilan hutang yang menjadi beban APBD
Lebih lanjut disampaikan oleh RPH Ismail,waktu itu dengan nada rendah hati namun tegas Kyai Mamak menjelaskan bahwa yang namanya hutang tetap harus dibayar walaupun merupakan warisan
Terkait akselerasi untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Sampang,Kyai Mamak menjelaskan dengan keberadaan Ketua Banggar DPR RI,Anggota DPR RI Dapil Madura dan Anggota DPR RI lain serta keberadaan Menteri dari Parpol Koalisi akan menjadi kekuatan untuk mendorong dan menggaet program strategis guna pengembangan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Madura khususnya di Kabupaten Sampang.
(Cen)