Ciptakan Rasa Aman, Polres Lampung Tengah dan Polsek Jajaran Lakukan Pengamanan Shalat Tarawih

banner 468x60

Lampung Tengah – Di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Lampung Tengah dan Polsek jajaran melakukan pengamanan terhadap pelaksanaan shalat tarawih di sejumlah masjid yang ada di wilayah hukumnya. Minggu malam (3/3/25).

Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat muslim yang melaksanakan ibadah di bulan suci penuh berkah ini.

Seperti yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Trimurjo, Bripka Tri Suhartomo yang melaksanakan pengamanan di Masjid Nurul Falah, di Kampung Tempuran, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah.

Mewakili Plh. Kapolres Lampung Tengah, Kombes Pol Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H, Kasi Humas Iptu Tohid Suharsono mengungkapkan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen pihak Kepolisian untuk memastikan keamanan, kenyamanan dan kelancaran ibadah umat muslim di bulan suci Ramadan.

“Kami berharap, dengan adanya pengamanan yang kami lakukan, seluruh masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan penuh kekhusyukan”, ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan rasa aman di tengah-tengah umat Islam yang menjalankan ibadah selama bulan suci Ramadan.

Pihaknya pun mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada dan melaporkan segala bentuk yang mencurigakan kepada pihak Kepolisian maupun layanan 110.

“Bagi masyarakat yang mengalami gangguan keamanan ataupun tindak kejahatan, khususnya diwilkum Polres Lampung Tengah agar segera melaporkan ke layanan Kepolisian 110 gratis bebas pulsa, agar petugas bisa dengan cepat merespon dan menindaklanjuti laporan dari masyarakat”, demikian pungkasnya. (Red)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *