SAMPANG,jejakperistiwa.online-Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Kotah Kecamatan Jrengik Sampang Madura Jawa Timur menggelar Pelantikan Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pilkada serentak tahun 2024
Bertempat di Balai Desa Kotah kamis 7/11,Pelantikan itu di pimpin oleh Dewi Lestari selaku Ketua PPS setempat dan dihadiri oleh dua Anggota PPS lainnya,jajaran Sekretariat PPS Komisioner PPK,PKD,Babinsa serta 42 Anggota KPPS yang dilantik
Dijelaskan oleh Dewi Lestari,Pelantikan itu untuk menindaklanjuti jadwal yang sudah ditetapkan oleh KPU
“Ada 42 Anggota KPPS yang dilantik dan tersebar di 6 Tempat Pemungutan Suara (TPS),” ujar Dewi Lestari
Ia mengajak Anggota KPPS yang dilantik supaya segera menjalankan tugas sesuai tahapan
“Untuk langkah awal mengkonsolidasi kan antar Anggota KPPS serta memilih Ketua KPPS,” imbuhnya
Selain itu Ia menghimbau agar didalam menjalankan tugas selalu berpedoman kepada Peraturan dan ketentuan yang berlaku dengan mengedepankan independensi sebagai Penyelenggara
Pasca Pelantikan 42 Anggota KPPS ini mengikuti Bimbingan Teknis yang diselenggarakan oleh PPS Desa Kotah Kecamatan Jrengik.
(Cen)