Bersama Camat Trimurjo, Ketua Karang Taruna Kecamatan Trimurjo Hadiri Bersih Desa Di Kelurahan Trimurjo

banner 468x60

Kecamatan TrimurjoDalam rangka memperingati tahun baru Islam 1445 H (1 Muharram/Assura) warga masyarakat BD 10 Kelurahan Trimurjo Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah melaksanakan “Bersih Desa” dengan mengadakan pagelaran wayang kulit semalam suntuk. Sabtu, 29/07/2023 sekira pukul 20.30 WIB.

Dalam acara tersebut dihadiri Forkopimcam Trimurjo, Lurah Trimurjo, Anggota DPRD Kabupaten Lampung Tengah dari Fraksi Demokrat, Tokoh Agama (Islam dan Parisada Hindu), Ketua LPM, Tokoh Masyarakat dan segenap elemen masyarakat Kelurahan Trimurjo.

Ditempat yang sama sebelum nya pada pukul 16.00 WIB telah dilaksanakan acara ruwat Desa guna memohon kepada Allah SWT / Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kemakmuran, ketentraman, kenyamanan dan dijauhkan dari segala penyakit maupun musibah yang dipimpin langsung oleh Ki Dalang Sugeng dari Natar Lampung Selatan.

Camat Trimurjo Suparyono, S.IP. MM dalam sambutannya mengajak untuk tetap bersyukur kepada Allah SWT karena pada malam hari ini kita dapat bersama-sama memperingati Assura atau suroan ataupun “Bersih Desa” di Kelurahan Trimurjo ini terkhusus di RW 3 dan RW 4, tadi sudah disampaikan oleh ketua panitia dan sambutan dari Lurah Trimurjo dirinya menambahkan sedikit dalam kesempatan yang baik ini makna dari memperingati suroan bagaimana kita menyatukan masyarakat yang ada di Kelurahan Trimurjo ini, terangnya.

Kemudian melestarikan budaya yang ada walaupun kita berada di Lampung yang berasal dari pulau Jawa dan budaya masih dibawa Alhamdulillah terimakasih saya ucapkan masih dapat melestarikan budaya yang ada di Kampung kita ini. Dan ini juga menjadi momentum untuk hiburan masyarakat yang mungkin selama ini jenuh di sawah dan sebagainya malam hari ini kita dapat bersama-sama bertemu dan menjadi ajang silaturahmi diantara RW dan warga RW yang ada di Kelurahan Trimurjo ini menjadi satu tumpah ruah disini tidak lain adalah untuk melihat atau menyaksikan budaya kita jangan sampai budaya kita lambat laut akan hilang ditengah-tengah kita ini, ungkap nya.

Dirinya juga menyatakan bahwa pada malam hari ini ada 4 undangan yang harus dihadiri, selanjutnya dia menyampaikan program Bupati Lampung Tengah H. Musa Ahmad yaitu “Bunga Kampung” atau Bupati ngantor di Kampung dan setelah sukses mengadakan di 28 Kecamatan dilanjutkan dengan program “Bunga Kampung Mekar di Dusun”, terangnya Camat Supar.

Dengan adanya program Bunga Kampung Mekar di Dusun diharapkan pelayanan publik dapat dilayani secara maksimal baik adminduk maupun pelayanan kesehatan seperti ber KB secara gratis. Bupati Lamteng memerintahkan kepada seluruh Camat yang ada di Lamteng untuk terjun langsung memberikan pelayanan yang prima, secara gratis secara cuma-cuma, jadi tidak ada lagi piro-piro dan lain sebagainya semuanya gratis, dari mulai KTP, KIA, KK dan lainnya semuanya gratis, tegasnya Supar.

Dari 11 Kampung sudah melakukan program Bunga Kampung Mekar di Dusun dan 3 Kelurahan, bulan depan akan dilaksanakan di Kelurahan Simbarwaringin dan bagi warga Trimurjo juga bisa datang ke stand yang telah dipersiapkan dan semuanya gratis, dan jika tidak dalam Bunga Kampung, bapak ibu silakan datang langsung ke kantor Kecamatan dan itu juga tidak ada embel-embel piro opo piro (berapa apa berapa) dan atas perintah Bupati Musa Ahmad semuanya gratis, tegasnya Camat Supar.

Dibagian akhir Supar juga menyampaikan bahwa Bupati Musa Ahmad memikirkan Warga Kampung yang paling jauh dimana dalam mengurus adminduk memerlukan perjalanan selama 4 jam dan lagi keselamatan dalam perjalanan, oleh karena itu masyarakat Kampung dapat mendatangi program Bunga Kampung Mekar di Dusun dan semuanya gratis, pungkasnya.

Sementara Kenlian Kurnia Puja sebagai Ketua Karang Taruna Kecamatan Trimurjo juga memberikan santunan kepada ke 5 anak peraih juara satu sholat berjemaah terbaik se Provinsi Lampung dan juara ke 2 anak dalam memimpin tahlilan.

(Red)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *