Minsel,Jejakperistiwa.online–
Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Franky Donny Wongkar, SH. melantik Hukum Tua terpilih periode 2022 – 2028 bertempat di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel, pada Kamis (3/11/2022).
Dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan patut dibanggakan, Gubernur Sulut Olly Dondokambey hadir sebagai tamu kehormatan, di dampingi Wakil Bupati Minsel Pdt Petra Yanny Rembang dan Ketua DPRD Minsel Steven Lumowa.
Dalam sambutannya menyampaikan, agar semua Hukum Tua yang terpilih menjadi pelopor untuk kemajuan dalam desa nanti, program Presiden Jokowi tentang bagaimana penggunaan program dana desa, salah satu harapannya agar penggunaannya sesuai program.
“Untuk pemanfaatan Dana Desa agar betul-betul dirasakan oleh masyarakat di desa masing-masing. Mari dorong kegiatan dana desa di bidang pertanian, peternakan dan kelautan agar bisa dimanfaatkan secara langsung oleh masyarakat,” ajak Dondokambey.
Dikesempatan itu juga Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, SH. berharap para Hukum Tua yang baru dilantik bisa menjadi motor penggerak.
“Saya harap Hukum Tua yang baru dilantik bisa menjadi motor penggerak ekonomi dalam desa, manfaatkan dan kelola dana desa dengan baik dan benar serta bertanggung jawab,” ujar Bupati.
FDW menambakan, mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, melakukan kreativitas dan inovasi serta menggali berbagai potensi yang dimiliki oleh desa masing-masing,”ajak FDW.
Setelah kegiatan selesai dilanjutkan dengan foto bersama, dan kegiatan ini dihadiri oleh unsur Forkopimda minsel, kepala SKPD, Camat se-kabupaten minsel dan para pendukung setiap hukum tua terpillih. (Stevens)