Danrem Pimpin Sertijab Dandim 1501/Ternate dan Kasipers Kasrem 152/Baabullah

banner 468x60

JEJAKPERISTIWA.ONLINE – Ternate – Komandan Resor Militer (Danrem) 152/Baabullah Ternate, Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E., memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Dandim 1501/Ternate dan Kasipers Kasrem 152/Baabullah yang berlangsung di Aula Singa Baabullah, Makorem 152/Baabullah, Sabtu (3/5/2025).

 

Dalam upacara tersebut, jabatan Komandan Kodim 1501/Ternate resmi diserahterimakan dari Kolonel Arm Adietya Yuni Nurtono, S.H. kepada Letkol Inf Jani Setiadi. Sementara Letkol Inf Affiansyah, S.P. menerima jabatan baru sebagai Kepala Seksi Personel (Kasipers) Kasrem 152/Baabullah.

 

Danrem 152/Baabullah dalam amanatnya menegaskan bahwa rotasi dan pergantian jabatan di lingkungan TNI AD adalah bagian dari pembinaan organisasi dan personel yang sudah dirancang secara sistematis.

 

“Pergantian tugas dan jabatan merupakan hal yang biasa dalam organisasi militer. Ini adalah bentuk penyegaran dalam mekanisme pembinaan satuan dan personel yang berkesinambungan, untuk meningkatkan efektivitas dan kinerja organisasi,” ujar Danrem.

 

Ia juga menambahkan bahwa TNI AD senantiasa berusaha menjaga keseimbangan antara kebutuhan organisasi dan pembinaan karier prajurit.

 

Dalam kesempatan tersebut, Danrem menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kolonel Arm Adietya Yuni Nurtono, S.H. atas dedikasi selama menjabat sebagai Dandim 1501/Ternate. Ia juga menyambut Letkol Inf Jani Setiadi dan Letkol Inf Affiansyah, S.P. yang telah dipercaya mengemban jabatan baru.

 

“Pergantian tongkat estafet kepemimpinan ini diharapkan membawa semangat baru dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok Korem 152/Baabullah di wilayah Maluku Utara,” pungkasnya.

 

Upacara Sertijab ini turut dihadiri oleh para pejabat utama Korem 152/Baabullah, para Dandim, kepala Balak Aju Korem, serta perwira menengah dan perwira pertama Korem 152/Baabullah. Juga hadir Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 152 PD XV/Pattimura, Ny. Wahyu Enoh Solehudin, beserta jajaran pengurus.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *