Kelompok Tani Bismo Dapat Bantuan Satu Unit mesin Penggilingan Kopi

 

Batang-jejakperistiwa.online
Pada hari kamis 10/2023 , kelompok tani Bismo Sejahtera dua di desa Bismo kecamatan Blado kabupaten Batang , resmi dapat bantuan satu unit  mesin penggilingan biji kopi dari dinas kehutanan wilayah 4 yaitu dinas kehutanan yang ada di kota Pekalongan .
Dalam proses penyerahan bantuan tersebut  diadakan pertemuan tatap muka  bersama kelompok tani di pendopo balai desa Bismo yang di hadiri langsung dari instansi kehutanan Pekalongan guna memberikan sedikit ulasan terkait manfaat mengelola hutan menjadi sumber pemasukan kelompok tani yang memprioritaskan tanaman kopi berjenis Arabika.
Dalam kesempatan itu dari wakil kehutanan menjelaskan tentang pentingnya manfaat pengelolaan lahan hutan untuk bercocok tanam jenis kopi , hal ini disampaikan langsung di depan warga yang tergabung dalam kelompok tani itu sendiri , dalam kesempatan itu pihak perhutani memberikan edukasi secara detil terkait begitu besarnya manfaat bertanam kopi Arabika dapat  meningkatkan taraf hidup warga  , dan sebagai penopang sebuah regulasi yang pasti yang menitik beratkan di bidang pertanian dalam siklus pemanfaatan hutan yang ada .
Kepala desa  ( Muji ) secara langsung memberikan sambutanya kepada warganya , agar produsifitas kopi kedepannya dapat bersaing di kanca nasional ataupun internasional , dengan di berikanya bantuan satu unit mesin penggiling kopi dapat merangsang kelompok tani yang lain ,bisa mewujudkan daya saing yang tinggi ,tapi tetap pada persaingan yang sehat dan bermanfaat bagi masing masing kelompok , sehingga ikon desa Bismo selain dengan terkenalnya wisata religi akan tetapi disisi lain komoditi kopi berkualitas dapat jadi bigron desa Bismo pada khususnya dan kabupaten Batang pada Umumnya, terang kades
Lebih jauh kades juga menambahkan tentang wisata religi yang setiap tahunya diakan khol tepatnya di tanggal 7 sampai 13 Muharam , dimana pada waktu itu ribuan manusia dari berbagi daerah datang untung menghadiri atau ziarah  petilasan sunan Bonang dan Sunan  Kalijogo , tradisi itu sudah belangsung turun temurun dari para leluhur  dulu sampai saat ini , apalagi menurut kades ,, muji , di di area petilasan ada peninggalan Alqur,an , dan kopyah asli dari kedua Mbah wali  tersebut , pungkas kades .
Sementara itu kelompok tani ,, Tarmadi , saat di konfermasi mengatakan ,, saya sangat senang dengan adanya  kepedulian pemerintah khususnya di instansi kehutanan , yang secara nyata memberikan satu unit bantuan mesin pengelolaan kopi , saya dan rekan rekan satu kelompok semakin bersemangat untuk terus menggalakan pertanian jenis kopi Arabika ini , untuk jumlah kelompok saya ada 20 orang termasuk saya , ungkapnya .
Desa Bismo menurut sekertaris desa , untuk jumlah penduduk kurang lebih 1100 jiwa , sedangkan dukuh ada dua  dan sebagian besar sebagai petani kopi di area perhutani , karena letak geografis di daerah pegunungan , dan di kitari dengan hutan , itu sangat cocok untuk tanaman sejenis Kopi khususnya , katanya .
Gds / wrd

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *