banner

Peringatan Hari Keluarga Nasional Ke-30 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023, Momentum Memperbaiki Kualitas Kehidupan Keluarga Secara Berkelanjutan

Bandar Lampung, JPO– Gubernur Lampung diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto, menghadiri acara Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ke-30 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023, di Halaman Kantor BKKBN Provinsi Lampung, Kamis (13/07/2023).

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Lampung menggelar acara Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ke-30 dengan tema “Menuju Keluarga Bebas Stunting Untuk Indonesia Maju”.

Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) merupakan momentum untuk memperbaiki kualitas kehidupan keluarga secara berkelanjutan, salah satunya yaitu upaya penguatan peran keluarga dalam mempercepat penurunan stunting.

Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ke-30 tingkat Provinsi Lampung merupakan suatu kegiatan yang terpadu untuk memberikan inspirasi dan menggerakkan keluarga-keluarga di Provinsi Lampung agar bersama-sama membangun keluarga sejahtera guna mewujudkan Lampung Berjaya.

Gubernur Lampung dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto, mengatakan bahwa ini merupakan momen untuk menyadari pentingnya arti sebuah keluarga sebagai wadah tumbuhnya nilai-nilai luhur bangsa.

“Kita harus meciptakan anak-anak yang sehat, cerdas dan kuat, itulah yang menjadi landasan pembangunan bangsa Indonesia,” ucap Fahrizal Darminto.

Pemprov Lampung berkomitmen mempersiapkan infrastruktur dan investasi supaya generasi muda yang sehat, cerdas dan kuat ini agar kedepannya bisa mendapatkan tempat untuk berkarya dan bekerja.

“Jadi kita persiapkan landasannya, kita siapkan juga tempat mereka berkarya dan bekerja, bekerja dengan tingkat penghasilan yang memungkinkan untuk menjadi keluarga yang berjaya dan keluarga yang memiliki kemakmuran,” ucap Fahrizal Darminto.

Gubernur berharap seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten/Kota  dan sektor yang terkait untuk bersama-sama melakukan upaya dan kerja nyata dalam menyukseskan program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga di wilayah masing-masing.
(Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *