Lebak-Jejakperistiwa.online- Hari Kemerdekaan Indonesia tidak hanya dimeriahkan dengan kegiatan upacara, lomba atau dekorasi warna merah putih. Di beberapa daerah, ada tradisi-tradisi unik yang dilakukan masyarakat dalam memperingati Hari Ulang Tahun RI.
Seperti yang dilakukan Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Maja,Kabupaten Lebak.Mereka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 77 dengan antusias dan unik, yang bertema Pemburu Berkat atau yang dikenalnya pasukan ngariung (kumpul-kumpul) dengan berkostum baju Koko dan sarung,uniknya mereka tidak lepas dari bingkisan yang disebutnya adalah berkat, Vidio yang berdurasi 3 menit tersebut viral di media sosial.
Diketahui,GP Ansor Maja mengikuti Perlombaan gerak jalan kreasi pada selasa 15 Agustus 2023,di halaman kantor Kecamatan Maja,Kabupaten Lebak-Banten.
Saat dihubungi Jejak Peristiwa, Maad ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Maja ini mengapresiasi sambutan luar biasa dari masyarakat Maja untuk Hari Ulang Tahun RI yang ke 78.
“Sambutan dan kebersamaan masyarakat dalam menyambut HUT RI benar-benar luar biasa, dan untuk tema pemburu berkat atau ngariung yang dilakukan GP Ansor ini selain hiburan ngariung adalah tradisi berkumpul-kumpul agar tali silaturahmi tetap terjaga dan semakin solid.
“HUT-RI wajib diperingati seluruh warga Negara Indonesia sebagai bentuk rasa cinta tanah air dan penghormatan terhadap para pejuang yang gugur memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia. Jadi patut kita rayakan setiap tahun, mengenang jasa-jasa para pejuang terdahulu. Salah satunya adalah berpartisipasi aktif dalam kegiatan HUT RI, ” ujarnya.