Kota Bitung,Jejakperistiwa.online –Kodim 1310/ Bitung menggelar kegiatan pembagian takjil kepada pengguna jalan yang melintas Jl. Babe Palar depan Makodim 1310/Bitung Kel. Madidir Unet Kec. Madidir Kota Bitung, Senin (18/03/2024).
Pembagian takjil di serahkan langsung oleh Dandim 1310/Bitung, Letkol Czi Hanif Tupen, S.T., M.I.P dan personil Kodim 1310 Bitung Kepada pengguna jalan sebanyak 100 paket, berupa : Es Buah, Bubur Kacang Hijau.
“Kegiatan ini sebagai upaya mencari keberkahan dan saling berbagi antar sesama, terutama pada bulan seribu kebajikan ini dalam meraih rahmat dan keberkahan-Nya,” ucap Letkol Czi Hanif.
Menurut Dandim 1310/ Bitung itu, bahwa pembagian takjil berbuka puasa tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa, terutama bagi warga masyarakat yang melintas di depan Makodim.
“Pada intinya pembagian ini sebagai wujud kepedulian TNI kepada segenap warga masyarakat saat hendak menunggu beduk berbuka puasa,” ujarnya.
Dandim berharap, melalui pembagian takjil ini hubungan harmonis masyarakat kota bitung dengan TNI terlebih jajaran Kodim 1310/ Bitung semakin erat dan harmonis.
Dengan kegiatan rutinitas pada setiap tahun maka akan menjadi ajang dalam beramal sekaligus menjalin silaturrahmi sehingga tercipta rasa ukhuwah antara personel Kodim 1310/Bitung dengan masyarakat kota bitung.
“Jadikan niat dan sikap saling berbagi ini demi memperoleh Ridha Allah SWT,” jelas Letkol Czi Hanif Tupen, S.T., M.I.P.
Terpisah, Yudha salah seorang warga bitung barat dua mengucapkan terima kasih dengan pembagian takjil gratis tersebut.
“Awalnya saya kaget, karena banyak tentara berkumpul di pinggir jalan, saya di hentikan oleh pak tentara dan di beri bingkisan takjil gratis dan Terima kasih pak Tentara, semoga berkah”, pungkas Yudha.